Sudah sampai sesore ini dan saya belum memulai belajar untuk ujian besok pagi. (bagus!)
Dan setelah cukup lama bingung mau belajar dari mana dan bagaimana tiba-tiba muncul 5 buah anak soal dari salah satu dosen ujian besok di buku copyan catetan saya. tapi ini ternyata soal kuis yang yang pernah diujikan di awal kuliah doang, beginilah soalnya:
Soal Kuis Avertebrata Laut. 16/9-2011
- Jelaskan Pengertian avertebrata menurut Aristoteles dan menurut Biologi modern!
- Mengapa kita dapat menjumpai Cnidaria / Porifera tetapi tidak dapat kita jumpai Dinosaurus.
- Apakah nenek moyang dari hewan multi seluler modern?
- a. Sebutkan 3 Jalur evolusi multiorganisme! b. Manakah yang paling signifikan/mungkin dilakukan?
- Sebutkan Pengertian Porifera, dan sebutkan kelas-kelasnya!
Soal UjianAvertebrata Laut, Tahun 2008/2009
- Ada tiga jalur pembentukan multiorganisme dari protista. Tuliskan disetai gambar teori manakah yang paling masuk akal? Tuliskan sebab-sebab mengapa Sponge dan Cnidaria merupakan hewan primitif yang mampu bertahan sejak jaman purba hingga era modern?
- Tuliskan kelas-kelas yang termasuk dalam Filum Porifera. Sebutkan minimal 2 ciri-ciri dari setiap kelas yang Anda tulis!
- Tuliskan selengkap mungkin kebiasaan makan pada Porifera
- Tuliskan kelas-kelas yang merupakan anggota Filum Cnidaria. Sebutkan karakteristik yang paling menonjol mengapa anggota Filum Cnidaria dikelompokkan dalam kelas-kelas seperti yang Anda tuliskan!
- Berikan minimal 4 contoh hewan yang termasuk dalam Cnidaria! Jika anda tersengat salah satu anggota Cnidaria, apa yang sebaiknya Anda lakukan?
NB:
Dosen Pengampu : Dr. Diah Permata Wijayanti
Yha Allah, Semoga besok soalnya sama. Amiiiin.!! Pray For UTS.!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar